Halo, Semuanya. Aku Leo, mewakili Tim VCT.
Di pengujung tahun 2024 ini, aku ingin sejenak merenungkan dan merayakan apa yang sudah kita capai bersama.
Mau yang intinya saja? Boleh. Singkatnya:
Tahun 2024 adalah season tersukses kami sejauh ini.
Semua Liga Internasional mengalami pertumbuhan yang solid dalam jumlah penonton dan interaksi.
Pacific meraih trofi event global pertama berkat Gen.G.
Champions Seoul memecahkan rekor dengan 9,1 juta penonton serentak dan 44,3 juta penonton unik.
EDG mencetak sejarah dengan menjadi juara dunia di tahun pertama liga mereka.
Lebih dari 40 tim mengikuti Challengers lewat Premier.
Game Changers Championship memecahkan rekor dengan mencapai 466 ribu penonton serentak.
Florescent menjadi pemain Game Changers pertama yang mengikuti Liga Internasional.
Berkat para pemain, VCT membagikan $78,4 juta kepada tim peserta, $44,3 juta di antaranya dari item digital saja.
Ini adalah season terbaik kami sejauh ini. Pecah rekor, nyaris dalam segala hal. Kami sering bilang bahwa VCT adalah esport dengan pertumbuhan paling pesat di dunia. Tahun 2024 mengukuhkan VALORANT sebagai FPS yang paling banyak ditonton di dunia, serta salah satu esports paling populer lintas game dan genre. Tahun ini menandai ekspansi besar game ini, ke regional dan platform baru, dan esports-nya pun terus membesar sejalan dengan itu.
Semua itu tidak datang begitu saja, dan kami bersyukur kalian memilih untuk menjadi bagian dari komunitas ini. Saat bergabung, menonton, dan berinteraksi dalam esports, kalian menunjukkan bahwa VCT layak mendapatkan waktu dan semangat kalian. Kami pun menjadi percaya diri untuk terus berinvestasi dalam jangka panjang. Terima kasih!
Ini adalah tahun kedua Liga Internasional dan sistem kemitraan, kecuali regional Cina, yang baru memulai tahun pertama. Semua liga mengalami pertumbuhan dalam jumlah penonton dan interaksi, yang sangat menggembirakan dan menguatkan.
Mulai season depan, kami akan memberlakukan beberapa perubahan pada Liga Internasional, seperti memperbesar setiap liga menjadi diikuti 12 tim dengan tambahan tim baru dari Ascension. Selamat bergabung untuk 2Game, Apeks, Nongshim Esports (sebelumnya Sin Prisa Gaming), XLG, dan Boom Esports!
Pada 2024, untuk pertama kalinya kami menggelar event di tiga lokasi baru, Madrid, Shanghai, dan Seoul. Tahun ini juga menandai banyak kemajuan dalam upaya kami menghadirkan momen VALORANT yang menyatukan seluruh komunitas, dalam perayaan yang jauh lebih besar dari kompetisi semata.
Masters Madrid membuka tahun ini dengan gebrakan, dan mencetak rekor sebagai event VCT yang paling banyak ditonton saat itu, dengan 3,1 juta penonton serentak terbanyak. Finalnya pun tidak kalah seru, dengan peluncuran Clove dan pertandingan sengit yang dimenangkan Sentinels atas Gen.G dengan skor 3-2. SEN City menempuh jalan paling berat, bersusah payah melewati lower-bracket dan membawa pulang trofi pertama season ini. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada TenZ dan Sacy atas karier dan legasi luar biasa yang sudah dibangun di VCT. Ini akan selalu jadi rumah kalian.
Masters kedua tahun ini digelar di Shanghai, Cina. Komunitas VALORANT yang masih relatif baru di sana menyambut dunia dengan tangan terbuka. Penggemar membeludak di salah satu venue paling ikonik di Cina, Mercedes-Benz Arena di Shanghai, memborong habis tiketnya dalam 22 detik saja, dan memecahkan rekor penonton live terbanyak di event VCT. Masters Shanghai adalah perayaan luar biasa yang memeriahkan kota ini dengan event, aktivitas, dan pesta hiburan. Semuanya berpuncak di Grand Final mendebarkan yang disertai peluncuran Abyss. Kali ini, Gen.G mengalahkan Team Heretics dengan skor 3-2, mengharumkan nama Pacific dan membawa pulang trofi event global pertama ke regional ini.
Terakhir, penutup season ini digelar di tanah kelahiran esports, markas VCT Pacific dan sebagian penggemar paling antusias di dunia. Turnamen yang diikuti 16 tim terbaik dunia ini digelar di COEX Artium, di pusat kota Seoul, lengkap dengan fan fest yang meriah dan warnet ala Korea. Empat tim papan atas dunia—EDG, Team Heretics, Leviatán, dan Sentinels—berhasil lolos ke panggung megah Inspire Arena yang baru untuk bermain di hadapan penonton yang ramai dan riuh.
Grand Final menutup event ini dengan opening ceremony paling ambisius, mengajak para penggemar berkilas balik melihat perjalanan setahun VALORANT, merayakan Clove, Abyss, Vyse, dan peluncuran versi konsol. Semua segi VALORANT berpadu di dalamnya—game, esports, komunitas, dan kultur. Bisa dibilang seperti supernova (kedipan mata). EDG dan Team Heretics melaju dan mempertontonkan salah satu laga terbaik dalam sejarah VCT, dan bertarung hingga lima peta. Cina akhirnya memenangkan trofi ini dan ZmjjKK dinobatkan sebagai MVP VALORANT Champions pertama, pencapaian luar biasa di tahun pertama bergulirnya liga mereka.
Champions Seoul menjadi event VCT tersukses sejauh ini, dengan 9,13 juta penonton serentak dan 44,38 juta penonton unik selama Grand Final, lebih dari 5x lipat penonton Champions LA pada tahun sebelumnya. Penggemar dari Cina menyumbang sebagian besar jumlah penonton, dan event ini kemungkinan akan terus menjadi yang tertinggi untuk beberapa waktu ke depan.
Tahun ini juga sangat luar biasa bagi para talenta baru di VCT. Challengers, yang dirancang untuk mengembangkan generasi talenta masa depan dalam esports ini, diukur keberhasilannya dari masuknya pemain dan tim baru ke dalam kompetisi tingkat atas, dan seberapa cepat mereka bisa mencapainya.
Pada 2024, ada lebih dari 40 tim yang lolos kualifikasi dari Premier ke Challengers, tiga di antaranya melaju ke Ascension, dan satu, Sin Prisa Gaming dari Korea, naik ke VCT Pacific pada 2025. Namun, promosi sebagai tim berlima bukanlah satu-satunya cara. Sebagian pemain menjadikan Challengers sebagai panggung untuk unjuk keahlian dan maju sebagai individu. Lebih dari 60 pemain yang berkompetisi di Liga Internasional tahun ini (38% di semua liga) pernah bermain di Challengers pada 2023.
Sebagian dari mereka kemudian menjadi tim dan pemain paling kompetitif dalam esports ini. DRG lolos ke Masters Shanghai; G2 melaju ke Grand Final VCT Americas, Masters Shanghai, dan Champions Seoul; johnqt memimpin Sentinels menjuarai Masters Madrid; dan tentu saja, Los Niños dari Team Heretics, dengan empat pemain hebat alumni Challengers dari seluruh EMEA, bergabung di tim Spanyol dan membuat keajaiban di Champions.
Kisah seperti Sin Prisa dan Team Heretics menunjukkan bahwa pemain hebat bisa berjuang menuju puncak dengan relatif cepat. Pemain Sin Prisa sebelumnya berkompetisi di Divisi Contender Premier pada April tahun ini, dan menjuarai Ascension pada September. Hanya lima bulan antara Premier dan masuk VCT Pacific.
Masuk ke liga itu berat, terutama karena banyaknya tim dan pemain yang berebut tempat di puncak. Kompetisinya ketat, slotnya terbatas, dan tidak ada ruang untuk kesalahan. Meski hal itu wajar bagi esports yang sekompetitif VALORANT, kami mengakui masih banyak yang perlu dikerjakan untuk menciptakan lingkungan yang sesehat mungkin bagi para calon pemain pro.
Itulah sebabnya kami terus menginvestasikan jutaan dolar setiap tahunnya di Challengers dan menerapkan sejumlah perbaikan untuk meningkatkan pengalaman menonton dan berkompetisi, di antaranya: kompetisi setahun penuh (tidak ada lagi jeda waktu lama), tim afiliasi, kontrak pemain dua arah, liga yang terkonsolidasi untuk memperbanyak talenta dan kepadatan penonton, mekanisme promosi/degradasi baru yang memungkinkan tim Ascension mempertahankan slotnya di Liga Internasional, serta tim akademi yang mendatangkan peluang kerja baru dan basis penggemar yang lebih besar ke Challengers.
Offseason kali ini lebih sibuk dari biasanya, dengan lebih dari 30 event yang berlangsung di seluruh dunia. Selain favorit penggemar seperti Ludwig x Tarik dan Red Bull Home Ground, tahun ini juga bermunculan turnamen baru, seperti Radiant Asia Invitational, dan Spotlight Series, yang untuk pertama kalinya menampilkan roster dengan gender campuran. Event pertama diadakan di EMEA selama Paris Games Week, disusul di Americas (6–8 Des) dan Pacific (19–22).
Tahun ini juga mencatatkan banyak kemajuan bagi Game Changers. Tim-tim berkompetisi di tingkat regional sepanjang tahun untuk lolos ke Game Changers Championship di Berlin, yang diperluas menjadi 10 tim. Turnamen ini juga lagi-lagi memecahkan rekor, dengan 466 ribu penonton serentak terbanyak saat Grand Final antara MIBR dari Brasil dengan Shopify Rebellion yang kini jadi juara dua kali. MeL memimpin tim rebel ini meraih kemenangan telak dengan skor 3-0. Sementara itu, Florescent menjadi MVP Game Changers Championship, yang dipilih dengan suara bulat 100% oleh para panelis.
Secara keseluruhan, tahun ini menunjukkan langkah besar dalam misi kami untuk membuka pintu esports ini dan menyatukan para pemain. Kami dengar beberapa pemain Game Changers mengikuti trial untuk bergabung ke tim Challengers dan Liga Internasional. Hasilnya, Florescent menjadi pemain Game Changers pertama yang berkompetisi di Liga Internasional setelah bergabung dengan Apeks di VCT EMEA untuk season 2025. Selamat atas langkah yang bersejarah ini!
Pertumbuhan VALORANT tahun ini juga membuat item digital esports sukses besar. Berkat kalian dan jutaan pemain yang ramai-ramai membeli konten VCT dalam game, kami bisa membagikan $44,3 juta hasil penjualan item digital kepada tim peserta. Jika ditotal dengan tunjangan dan semua hadiah, VCT secara keseluruhan telah membagikan $78,4 juta kepada 44 tim. Jumlah yang luar biasa ini menunjukkan semangat dan dedikasi komunitas kami.
Belum lagi sumber pendapatan tim sendiri seperti dari sponsor, merchandise, dan program keanggotaan penggemar. Bisa dibayangkan sebesar apa ekonomi VCT saat ini dan bagaimana esports ini mampu memberikan peluang besar bagi semua pihak yang terlibat.
Kami sangat menghargai semangat, waktu, masukan, dan semua energi yang kalian curahkan untuk esports ini. Tanpa kalian, tidak akan ada VCT.
Pada 2025, kami akan merayakan ulang tahun kelima. Tidak semua game bisa merayakan milestone ini, dan kami tidak akan melupakan semua hal luar biasa yang kita capai bersama. Tahun 2024 akan diingat sebagai season yang istimewa. Kami bisa tumbuh, mencetak rekor baru, menyusun kisah baru, dan banyak belajar sebagai komunitas. Semoga kalian ikut bangga.
Selamat liburan akhir tahun, dan selamat berkumpul bersama orang-orang tercinta.
Sampai jumpa tahun depan!